Tiga tahun lalu saya menulis artikel tentang kiat menyelamatkan receh dengan budgeting Metode Amplop memanfaatkan Kantong Jago. Waktu itu saya mengandalkan Plan Ahead, yakni fitur untuk merencanakan pembayaran dan transfer otomatis. Namun kekurangannya adalah kita mesti menginput secara manual nomor rekening, bahkan untuk tujuan transfer internal (antar-Kantong) yang saya pakai dalam Metode Amplop.
Agak merepotkan. Waktu itu saya sampai berandai-andai Bank Jago bakal mengembangkan fitur otomasi serupa Salary Sorter yang dimiliki Monzo di Inggris sana.
Tiga tahun kemudian, di bulan April 2024, Bank Jago akhirnya meluncurkan fitur Auto-Budgeting yang memungkinkan transfer antar-Kantong secara otomatis dan berulang.
Hore!
Apa itu Auto-Budgeting Bank Jago?
Auto-Budgeting adalah fitur pengalokasian dana antar-Kantong Jago yang dapat berlangsung secara otomatis sesuai rincian (nominal, jadwal, sumber, dan tujuan) yang ditetapkan pengguna.
Fitur ini dapat membantu nasabah mengelompokkan pengeluaran dengan mudah. Setelah menetapkan nominal, jadwal, sumber, dan tujuan transfer, Bank Jago akan secara otomatis melakukannya untuk nasabah.
Opsi pengaturan Auto-Budgeting termasuk rinci. Nasabah dapat memilih tanggal mulai, frekuensi (harian, mingguan, bulanan, bahkan tahunan), dan batas waktu berlakunya jadwal tersebut.
Dengan begitu, nasabah dapat mengatur anggaran sesuai kerangka waktu yang diperlukan.
Cara memakai fitur Auto-Budgeting Jago
- Klik menu Auto-Budgeting Bank Jago.
Kamu bisa menemukan fitur ini di beranda maupun pada menu Lainnya di pojok kanan bawah layar aplikasi.
- Tentukan Kantong Sumber.
Jika kamu berniat membuat perintah transfer bertingkat (misal, dari Kantong A ke Kantong B, lalu dari Kantong B ke Kantong C), kamu bisa membuat pengaturan Auto-Budgeting turunan. Mengingat kamu hanya bisa memilih satu Kantong Sumber untuk setiap pengaturan.
- Tentukan Kantong Tujuan. Setelah itu klik tombol “Lanjut Atur Jadwal”.
Pilih pos-pos tujuan transfer dan tentukan nominal transfer yang ingin dilakukan.
- Tentukan jadwal budgeting kamu. Setelah itu klik “Simpan Jadwal & Budget”.
Terdapat empat pilihan frekuensi transfer, yaitu harian, mingguan, bulanan, dan tahunan. Kamu juga bisa menentukan batas waktu jadwal rutin.
- Konfirmasi Jadwal & Budget yang kamu buat. Klik tombol “Buat Jadwal Budgeting”.
Periksa sekali lagi apakah pengaturan budget sudah benar. Tenang, jika terlanjur konfirmasi, kamu juga bisa melakukan perubahan nantinya.
- Masukkan PIN Jago untuk mengonfirmasi pengaturan Budgeting.
PIN berupa 6 angka unik yang kamu buat saat pendaftaran.
- Budget berhasil dibuat.
Klik tombol “Lihat Budget Saya” untuk melihat pengaturan budget yang baru saja kamu buat. Kamu bisa melakukan perubahan-perubahan yang diperlukan dari halaman pengaturan Budget.
Kombinasikan Auto-Budgeting dan Plan Ahead untuk Metode Amplop
Kunci dari Metode Amplop adalah kita harus menyiapkan amplop bagi setiap pengeluaran. Amplop jadi wadah untuk setiap rupiah yang kita anggarkan untuk keperluan tertentu.
Memanfaatkan Bank Jago, tentu saja kita akan menggunakan Kantong Jago sebagai pengganti amplop. Pilih opsi Kantong Bayar (Spending Pocket) untuk keperluan transaksi. Khusus untuk kategori Tabungan pakai Kantong Nabung (Savings Pocket) agar mendapat bunga lebih tinggi.
Untuk keperluan pembayaran layanan streaming, game, dll buatkan juga Kantong khusus dan kaitkan dengan kartu debit.
Transfer secara otomatis duitmu ke berbagai Kantong dengan Auto-Budgeting dan buat perintah pembayaran tagihan melalui Plan Ahead.
💡 Tips: Kombinasikan fitur Auto-Budgeting dengan Plan ahead untuk melakukan pembayaran tagihan berulang secara otomatis. Kecuali kalian terbiasa “berburu” kupon diskon untuk pembayaran tagihan.
Daftar Kantong Jago saya berdasarkan Metode Amplop:
- Makanan dan minuman (Kantong NomNom)
- Tagihan (Kantong Tagihan)
- Asuransi
- Hiburan
- Tabungan (Kantong Beli Roket ke Mars)
- Investasi
- Transportasi
Kantong Investasi sangat berguna untuk melakukan pembelian reksa dana di Bibit secara rutin. Aktifkan SIPÂ (Systematic Investment Plan) di Bibit dan pilih opsi pembayaran autodebit dengan Kantong Investasi Bank Jago.
Dengan melakukan berbagai otomasi di atas, kamu tak perlu buang-buang waktu lagi mengurusi arus duit, alih-alih kamu bisa menggunakan waktu yang terbatas itu untuk hal-hal yang lebih menyenangkan seperti mengelus anabul.