Bareksa Menambah 7 Metode Pembayaran di Platformnya

Bareksa reksa dana

Bareksa mengumumkan penambahan tujuh metode pembayaran baru pada Senin, 5 April 2021.

Selain OVO dan Bank Transfer, kini ada opsi enam virtual account (BCA, BRI, Mandiri, Permata, CIMB Niaga, BNI) dan tambahan satu e-wallet (LinkAja) untuk memudahkan para nasabah berinvestasi reksadana.

Langkah ini menyusul Bibit yang sudah lebih dulu mendukung metode virtual account. Menariknya, kedua perusahaan sama-sama bekerjasama dengan penyedia layanan payment gateway OY! Indonesia.

Berbeda dari Bibit yang menggratiskan seluruh metode pembayarannya, Bareksa membebankan sejumlah biaya untuk metode virtual account dan e-wallet.

Baca juga:
1. Beli Reksa Dana Dengan OVO Points di Bareksa
2. Review Bibit: Beli Reksadana Online Dibantu Robo Advisor

Rincian Biaya Pembayaran

Kendati menggratiskan Biaya Pembelian dan Biaya Admin, Bareksa mematok sejumlah Biaya Pembayaran.

Biaya Pembelian adalah biaya pembelian dan penjualan reksa dana sesuai ketentuan prospektus; sedangkan Biaya Admin merupakan biaya atas penggunaan platform Bareksa.

Sementara Biaya Pembayaran hanya muncul saat investor menggunakan metode pembayaran tertentu ketika membeli reksa dana.

Berikut rincian metode pembayaran di Bareksa:

E-wallet

OVO: Bareksa menggratiskan biaya metode ini. Kendati ada keterangan biaya Rp 1.000 tercoret (kemungkinan sedang dalam masa promosi). Maksimal pembayaran Rp 10.000.000 yang harus kamu selesaikan dalam 55 detik.

LinkAja: Dengan metode ini, pengguna bisa menikmati gratis biaya pembayaran (kendati, sama dengan OVO, ada keterangan biayar Rp 1.000 tercoret). Pembayaran harus selesai dalam 5 menit dan maksimal pembayaran Rp 10.000.000.

Baik pembayaran dengan OVO maupun LinkAja akan terverifikasi secara otomatis.

Virtual Account (VA)

Metode Pembayaran Bareksa - Virtual Account

Bareksa mematok biaya metode pembayaran VA BCA sebesar Rp 4.600; sementara biaya VA BRI, Mandiri, Permata, CIMB Niaga, dan BNI masing-masing sebesar Rp 3.100.

Setiap Nomor VA akan berlaku untuk 1 tagihan dalam 1 transaksi. Enaknya, pembayaran dengan metode ini akan terverifikasi secara otomatis.

Bank Transfer

Rekening bank tujuan menyesuaikan dengan rekening bank penampung produk reksadana yang hendak kalian beli.

Tidak ada biaya untuk metode pembayaran bank transfer alias gratis, selama bank sumber sama dengan bank penampung reksadana.

💡 Ingat mencantumkan Nomor Invoice pada berita transfer dan upload bukti pembayaran untuk memverifikasi transfer secara manual.

Tinggalkan Balasan