Neo Pinjam by Neobank: Persyaratan, Bunga, Biaya, dan Denda

Saat awal rilis Bank Neo Commerce (BNC) memang hanya menawarkan produk simpanan melalui aplikasi Neobank. Baru sejak 2022, BNC mulai menggenjot penyaluran pinjaman ritel melalui layanan Neo Pinjam (Neo Loan).

Bank dengan maskot kucing oranye ini terkenal dengan suku bunga simpanan tinggi mencapai 8% per tahun. Mengingat bank ini beken dalam urusan bunga-bungaan, lantas bagaimana dengan suku bunga pinjamannya? Berapa suku bunga Neo Pinjam? Dan berapa beban biaya dan dendanya?

Pintasan ✂️
Apa itu Neo Pinjam?
Persyaratan pengajuan pinjaman
Bunga dan biaya layanan
Denda telat bayar
Mekanisme pengajuan pinjaman

Apa itu Neo Pinjam by Bank Neo Commerce?

Neo Pinjam (disebut juga Neo Loan) adalah fasilitas pinjaman tanpa agunan (Kredit Tanpa Agunan/KTA) dari Bank Neo Commerce. Neo Loan termasuk fasilitas pinjaman konsumtif dari BNC yang ditawarkan melalui aplikasi mobile Neobank.

Neo Pinjam menawarkan pinjaman jangka pendek dengan tenor berkisar antara 61 hari – 365 hari, tanpa syarat jaminan, dan melalui pencairan cepat langsung ke rekening Neobank nasabah.

Per 6 Juni 2024, Neo Pinjam memiliki plafon atau limit pinjaman maksimal Rp25 juta dan minimal Rp500.000. Besaran limit yang diterima nasabah akan disesuaikan dengan profil risiko dan kemampuan bayar peminjam.

Persyaratan pengajuan pinjaman Neo Pinjam

Persyaratan disarikan dari syarat dan ketentuan pengajuan pinjaman di situs resmi dan aplikasi Neobank.

  1. Berusia antara 21 – 50 tahun.
  2. Memiliki e-KTP.
  3. Telah memiliki rekening tabungan Neobank. Jika belum, silakan simak cara mendaftar rekening Neobank.
  4. Tidak memiliki riwayat gagal bayar atau pinjaman yang sedang mengalami keterlambatan pembayaran.

Dokumen yang perlu disiapkan calon debitur hanya e-KTP.

Bunga dan biaya layanan Neo Pinjam

Neo Pinjam (Neo Loan) menawarkan suku bunga pinjaman mulai dari 0,06% flat per hari atau sekitar 21,9% p.a. jika disetahunkan.

Perlu dicatat, suku bunga dapat berbeda antar-nasabah tergantung profil risiko. Artinya, suku bunga yang saya peroleh bisa berbeda dengan yang kalian terima. Saya sendiri mendapat tawaran suku bunga sebesar 0,133% per hari, atau dua kali lipat lebih dari bunga terendah yang ditawarkan Neobank.

Dalam keterangan produk Neo Pinjam, disebutkan tenor pinjaman berkisar 61 hari – 365 hari. Itu merupakan gambaran umum. Saat pengajuan pinjaman, nasabah akan dihadapkan pada opsi tenor 2 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan 12 bulan.

Besaran bunga juga turut dipengaruhi tenor pinjaman yang dipilih pengguna. Makin lama tenor, makin kecil suku bunga. Begitu juga sebaliknya. Perhatikan tabel di bawah.

Tenor (bulan)Bunga harianBunga disetahunkan atau per tahunBiaya layanan (provisi, potongan di muka, dll)Dana yang diterima
20,19% flat69,3% per tahunRp0Penuh
30,153%55,8% per tahunRp0Penuh
60,13348,5% per tahunRp0Penuh

💡 Catatan: Informasi diambil dari rincian biaya dan tenor yang ditawarkan Neo Loan kepada saya. Ingat, besaran tawaran bunga bisa berbeda antar-nasabah.

Untuk ilustrasi pinjaman, simak tabel berikut.

Nominal pinjamanTenor (bulan)Bunga harianTotal bunga pinjamanAngsuranTotal bayar
Rp3.000.00020,19% flatRp345.917Angsuran 1: Rp1.671.013
Angsuran 2: Rp1.674.904
Rp3.345.917
Rp3.000.00030,153% flatRp421.179Angsuran 1: Rp1.137.937
Angsuran 2:
Rp1.137.937
Angsuran 3:
Rp1.145.305
Rp3.421.179
Rp3.000.00060,133% flatRp735.983Angsuran 1: Rp620.090
Angsuran 2: Rp620.090
Angsuran 3: Rp620.090
Angsuran 4: Rp620.090
Angsuran 5: Rp620.090
Angsuran 6: Rp635.528
Rp3.735.983
Ilustrasi ini saya sarikan dari rincian tawaran pinjaman yang saya peroleh dari dashboard Neo Loan.

Denda telat bayar angsuran Neo Pinjam

Dalam Perjanjian Kredit (atau Akad Kredit) Neo Pinjam disebutkan: “Debitur akan dikenakan denda keterlambatan sebesar 0,4% per hari keterlambatan dari Jumlah Pokok Kredit, terhitung sejak hari pertama setelah Tanggal Jatuh Tempo …”

Nukilan ketentuan denda keterlambatan pembayaran pinjaman Neo Pinjam. Diambil dari bagian denda lembar Perjanjian Kredit.
Nukilan ketentuan denda keterlambatan pembayaran pinjaman Neo Pinjam. Diambil dari bagian denda lembar Perjanjian Kredit.

Keterangan mengenai besaran denda keterlambatan pembayaran angsuran hanya dapat dilihat pada lembar Perjanjian Kredit (atau Akad Kredit) Neo Pinjam. Informasi terkait tidak tersedia baik di website resmi Neobank, RIPLAY, maupun FAQ aplikasinya.

Calon debitur hanya bisa mengetahui ketentuan besaran denda satu langkah sebelum mereka mengonfirmasi akad kredit. Bukan mekanisme pemberian informasi yang ideal.

Untuk layanan kredit yang mengklaim menjunjung transparansi, seperti bisa dibaca di berbagai artikel di situs resmi Neobank, ketiadaan informasi perihal besaran denda dan perhitungannya di kanal yang mudah diakses telah mencederai klaim transparansi yang mereka banggakan.

Mekanisme pengajuan pinjaman dan pencairan pinjaman Neo Pinjam

Menu Neo Pinjam dapat kamu akses melalui aplikasi Neobank terbaru. Silakan buka menu Pinjaman melalui halaman utama aplikasi maupun melalui menu Profil di pojok kanan bawah.

Terdapat dua tahap pengajuan, yaitu:

  1. Pengajuan Limit Pinjaman. Pada tahap ini nasabah akan diminta menginput foto KTP, foto wajah, dan informasi pribadi lainnya. Perlu diketahui, di tahap ini kamu tidak akan dibebankan bunga dan biaya. Ini baru tahap pengajuan limit/plafon untuk mengetahui apakah kamu berhak mengajukan pinjaman.
  2. Pengajuan Pinjaman. Setelah pengajuan limit/plafon disetujui dan kamu mendapat rincian plafon pinjaman, kini kamu baru bisa melakukan pengajuan pinjaman.

💡 Catatan: Nasabah tidak akan dibebankan biaya apapun dalam pengajuan limit pinjaman. Beban bunga dan biaya lain hanya timbul jika nasabah melakukan pengajuan pinjaman.

Cara ajukan limit pinjaman dan pinjaman di Neo Pinjam

Waktu yang dibutuhkan: 20 menit

Tahapan-tahapan di bawah terdiri dari 2 bagian. Tahap 1 – 6 merupakan bagian pengajuan limit pinjaman. Pada bagian ini calon debitur mengajukan plafon kepada Neobank. Sementara tahap dan 7 – 10 adalah bagian pengajuan pinjaman. Setelah memiliki limit, nasabah kini bisa mengajukan pinjaman.

  1. Buka menu Pinjaman (Neo Pinjam) dan klik tombol “Ajukan”.

    Kamu bisa melihat informasi umum bunga, tenor, dan plafon pinjaman di menu tersebut.Halaman awal Neo Pinjam di aplikasi Neobank

  2. Pada layar pop-up Kebijakan Privasi, ketuk tombol “Setuju”.

    Lembar halaman ini menjelaskan kebijakan privasi layanan Neo Pinjam, seperti penggunaan data lokasi, aplikasi, detil perangkat, dan kontak.

  3. Verifikasi identitas kamu dengan meng-upload foto e-KTP, lalu klik tombol “Lanjutkan”.

    Foto akan diambil dengan fitur kamera bawaan aplikasi Neobank. Pastikan KTP berada pada kotak yang ditentukan dan hasil foto jelas. Jika foto terasa kurang pas, klik ulangi.

  4. Lengkapi informasi pribadi kamu. Jika sudah semua kolom terisi, klik tombol “Ajukan”.

    Isikan data pendidikan, alamat domisili, pekerjaan, dan kontak darurat.

  5. Pada tahap ini kamu akan diminta melakukan Verifikasi Wajah untuk memastikan keabsahan pengajuan pinjaman. Klik tombol “Mulai Verifikasi”.

    Lakukan foto wajah dengan posisi tegap, jelas, dan tanpa mengenakan aksesoris (termasuk kacamata).

  6. Pengajuan limit pinjaman kamu sedang ditinjau.

    Neobank mengestimasi peninjauan pengajuan limit akan selesai dalam waktu maksimal 1×24 jam. Pengalaman saya pribadi, peninjauan selesai dalam kurun 10 menit.Pengajuan limit pinjaman nasabah Neo Pinjam sedang diproses

  7. Jika pengajuan limit disetujui, kamu akan mendapat notifikasi seperti di gambar.

    Selamat pengajuan limit pinjaman kamu disetujui Neobank.Notifikasi yang diterima nasabah saat pengajuan limit pinjaman Neo Pinjam disetujui

  8. Sekarang kamu bisa melihat jumlah Limit Tersedia di halaman Neo Pinjam. Untuk mengajukan pinjaman, klik tombol “Ajukan”.

    Selain besaran limit, kamu juga bisa melihat besaran bunga terendah yang bisa kamu peroleh dalam satu pinjaman.

  9. Tentukan rincian pinjaman yang ingin kamu ajukan. Jika sudah lengkap, klik tombol “Ajukan Sekarang” dan masukkan PIN Neobank.

    Masukkan Jumlah Pinjaman, Tenor Pinjaman, dan Tujuan Pinjaman (klik teks warna biru berbunyi “Silakan pilih”). Kamu juga bisa membuka Perjanjian Kredit untuk mempelajari akad pinjaman kamu.Setelah limit pinjaman disetujui, saatnya melakukan pengajuan pinjaman di Neo Pinjam

  10. Selamat, pengajuan pinjaman kamu selesai.

    Buka rekening tabungan Neobank-mu untuk mengecek pencairan pinjaman yang kamu ajukan.

Tinggalkan Balasan